7 Game RPG Terbaru dan Terbaik Yang Sudah Bisa Kamu Download di 2018
1. Destiny6
Netmarble mencoba kembali pasar game RPG dengan merilis game terbaru mereka Destiny6. Alih-alih membawa game RPG yang superpower, Destiny6 hadi dengan tampilan karakter SD yang lucu.
Meski dengan tampilan imut, Destiny6 berhasil memukau dengan gameplay yang amat menarik, ditambah dengan elemen strategi kamu akan berpetualang dengan tiga karakter sekaligus. Kamu akan menyusuri berbagai macam dungeon sambil melawan musuh dengan berbagai macam skill.
2. Dawnbringer
Developer yang juga cukup ternama Kiloo di tahun 2018 ini juga mencoba menghadirkan game RPG terbaru mereka, Dawnbringer. Di sini tak hanya sekadar RPG, tapi kamu juga akan disuguhi petualangan yang menakjubkan. Dengan grafis 3D yang modern, Dawnbringer berhasil membuat game RPG yang sangat epik. Kamu akan memakai karakter hero lengkap dengan senjata untuk menaklukkan para monster raksasa.
3. AIIA
Ingin RPG dengan grafis indah lainnya, kali ini ada game terbaru AIIA yang akan membuat kamu terpana dengan berbagai macam efek animasi. Dengan Unreal Engine 4, CLGamez berhasil membawa game yang begitu memukau.
Tentu saja di sini kamu akan memakai karakter ksatria dengan beberapa macam role yang berbeda. Tugasmu adalah berpetualang, melawan musuh, serta membuat hero kamu menjadi semakin kuat.
4. Final Contract: Legacy of War
Kalau kamu mencari game RPG dengan grafis ala Anime, Final Contract: Legacy of War adalah referensi yang tepat. Dengan mengambil prespektif datar ala 2D, game ini mampu menampilkan gameplay sederhana namun memukau. Di sini kamu bisa mendapatkan beberapa macam hero yang bisa digunakan dipermainan dengan berbagai macam job. Kamu juga dituntut mengatur strategi penyerangan saat melawan musuh yang akan di setiap level.
5. Ouroboros Project
Kali ini RPG dengan grafis ala Anime 3D, Ouroboros Project akan menjadi permainan yang akan membuatmu bahagia. Game ini memiliki map yang sangat luas dengan tampilan ala perkotaan.
Mode pertarungan yang digunakan dalam game ini adalah turn based di mana kamu akan menyerang secara bergantian. Pastinya kepintaran pemain mengolah strategi adalah kunci dalam permainan.
6. Kingdoms of Warlord
Kali ini ada RPG dengan ala klasik yang menggunakan latar belakang peperangan zaman dahulu di China. Kingdoms of Warlord akan membawamu pada RPG yang sangat menarik untuk dimainkan.
7. Iron Blade: Monster Hunter RPG
Gameloft memang tak pernah mengecewakan penggemarnya. Kali ini mereka kembali merilis game RPG yang cukup menakjubkan bertajuk Iron Blade: Monster Hunter RPG. Jika kamu pernah memainkan game seperti God of War di konsol, pastinya game ini akan membuatmu nostalgia.
Kamu akan menggunakan karakter ksatria untuk berpetualang dalam kisah yang cukup kompleks. Nantinya para iblis dan monster akan menghadangmu di setiap perjalanan. Dan kamu juga bisa memperkuat ksatria kamu dengan mengganti senjata serta memasangkan armor.
Source : https://jalantikus.com/tips/game-rpg-terbaru-dan-terbaik-2018/
Source : https://jalantikus.com/tips/game-rpg-terbaru-dan-terbaik-2018/
0 comments:
Post a Comment